Support Me on SociaBuzz

Support Me on SociaBuzz
Dukung Blog Ini

5 Fakta Menarik Tentang Zikri Daulay Si Nathan Versi Sinetron

Siapa tak kenal Zikri Daulay? Pemuda tampan ini sedang naik daun karena beberapa prestasi yang dimilikinya. Terutama karena sinetron Dear Nathan. Kepopuleran Dear Nathan sudah tidak diragukan lagi, berawal dari sebuah novel karya Erisca Febrian hingga ceritanya diangkat menjadi sebuah film dengan judul serupa. Sekarang giliran dijadikan sebuah sinetron dengan judul ‘Dear Nathan The Series’ yang juga mendulang kesuksesan seperti novel dan filmnya yang tayang pada bulan Maret lalu.


          Terdapat perbedaan pemain antara film dan sinetronnya, jika Jefri Nichole didapuk menjadi Nathan di film layar lebarnya namun sekarang untuk yang memerankan Nathan versi sinetron adalah Zikri Daulay. Zikri Daulay didapuk menjadi Nathan versi sinetron karena selain memiliki wajah tampan juga memiliki bakat acting yang mumpuni. 

          Berkat kesuksesannya dalam memerankan tokoh Nathan, Zikri Daulay kini menjadi sosok actor muda yang banyak diidolakan terutama oleh kaum remaja. Mereka meleleh melihat perpaduan wajah tampan dan kepandaian acting Zikri. 

          Zikri Daulay yang merupakan actor pendatang baru di dunia keartisan Indonesia ini memiliki beberapa fakta menarik. Adapun 5 fakta menarik tentang Zikri Daulay si Nathan versi sinetron adalah sebagai berikut :

     1.   Berasal dari Aceh
Siapa yang menyangka jika Zikri Daulay yang memiliki wajah tampan bak actor korea ini bukan berasal dari Jakarta asli melainkan berasal dari Aceh. Zikri berasal dari Aceh tepatnya Kota Bieruen. Hal ini membuktikan bila pemuda Indonesia di seluruh Indonesia sangat ganteng buktinya Zikri Daulay ini salah satunya.

     2.   Masih Muda
Zikri Daulay tergolong actor yang masih muda, bagaimana tidak, dia baru berusia 22 tahun bulan Mei lalu. Tepatnya dia lahir pada tanggal 3 Mei 1995 di Kota Bieruen, Aceh. Biarpun masih muda, Zikri Daulay tidak bisa dipandang remeh Tak hanya tampan tetapi juga pandai berakting sehingga menjadi idola para remaja sekarang ini.

     3.   Kepandaian Akting yang Tidak Diragukan Lagi
Acting Zikri Daulay tidak diragukan lagi karena sinetron Dear Nathan ini bukan pertama kali dia beradu acting. Zikri sudah pernah bermain di dua film layar lebar tahun 2016 lalu yaitu film Laskar Tapal Batas dan Syurga Menanti.

     4.   Seorang Hafidz Qur’an 
Selain menjadi seorang actor, pemuda tampan ini juga menjadi seorang Hafidz Qur’an. Zikri sudah menghapal sekitar 10 juz. Sungguh merupakan paket lengkap bukan? Sudah pintar acting juga penghapal Al Qur’an!
 
     5.   Hobi Fotografi
Selain pandai acting dan penghapal Al Qur’an, Zikri Daulay juga memiliki kegemaran lain yaitu fotografi. Zikri jago memotret, hal ini terlihat dari postingan dia di instagram pribadinya. Untuk melihat hasil potretannya, kamu bisa langsung mengunjungi ke akun instagram pribadinya di @zikridaulay1. Gimana ,sudah lihat? Keren bukan?

Nah itulah beberapa hal yang perlu kamu tahu soal Zikri Daulay. Maka tak salah bila banyak remaja yang mengidolakanya. Selain tampan, ternyata ia juga punya sifat dan kepribadian yang sangat menarik .

3 comments

  1. Jujur aja saya enggak tahu siapa dia mb
    Baru tahu pas dikasih tahu ponakan
    Oalah ini to anakny
    Tauny aih jefri nichole aj ��

    ReplyDelete
  2. Calon menantu idola hehehehee....

    ReplyDelete
  3. Apa aku yg kudet ya?
    Karena malah baru tahu pas baca blog ini hihihi....

    ReplyDelete